“Saya bisa membayangkan bahwa berita utamanya adalah tentang mereka yang tidak berada dalam posisi yang baik di klasemen. Tapi saya yakin dengan para pemain ini, dengan Mikel, Arsenal akan menjadi Arsenal lagi," tambah Mourinho.
Atas hasil itu, tim Mourinho memuncaki klasemen sementara Liga Inggris dengan meraih 24 poin. Jumlah itu sama dengan yang didapat Liverpool, yang menempati urutan kedua. Hanya saja, Tottenham lebih baik dalam margin gol.

Sebaliknya, Arsenal terperosok di urutan ke-15 dengan meraih 13 poin. Mereka mengalami kekalahan keenam dari 11 laga di Liga Inggris.
Tottenham pada laga selanjutnya akan berlaga di Liga Eropa untuk menghadapi wakil Belgia, FC Antwerp. Laga ini akan berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur pada Jumat 11 Desember 2020 pukul 03.00 WIB dini hari.
(Ramdani Bur)