Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jelang Belgia vs Inggris, Lukaku Beri Penghormatan untuk Marcus Rashford

Rachmat Fahzry , Jurnalis-Minggu, 15 November 2020 |17:28 WIB
Jelang Belgia vs Inggris, Lukaku Beri Penghormatan untuk Marcus Rashford
Marcus Rashford. (Foto/Man United)
A
A
A

Menanggapi aksi sosial Rashford, Lukaku menjelang laga Belgia versu Inggris di UEFA Nations League memberikan tanggapannya. Dia mengatakan bahwa kepedulian Rashford pada anak-anak harus diberikan penghormatan.

"Apa yang dia lakukan adalah hal yang indah," kata Lukaku mengutip ESPN, Minggu (15/11/2020).

Foto/UEFA

"Aksinya sesuatu yang pantas dihormati dari seluruh masyarakat Inggris, karena apa yang dia lakukan dengan menantang pemerintah untuk membantu mereka demi makanan sekolah gratis.”

"Saya berbicara dari pengalaman saya sendiri dan itu adalah hal-hal yang Anda tidak ingin melihat anak-anak lain mengalaminya. Apa yang dia lakukan adalah hal yang indah dan dia pantas dihormati ke mana pun dia pergi," tambahnya.

Rashford dan Lukaku adalah rekan satu tim selama dua tahun sebelum striker Belgia itu meninggalkan Man United ke Inter pada Agustus tahun lalu. Namun, mereka tidak akan bertemu di laga Beliga vs Inggris pada Senin (16/11/2020) dini hari WIB, karena Rashford mengalami cedera bahu.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement