Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Inter vs Sassuolo Berakhir Imbang, Conte: Kami Pantas Dapat Lebih

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Kamis, 25 Juni 2020 |05:23 WIB
Inter vs Sassuolo Berakhir Imbang, Conte: Kami Pantas Dapat Lebih
Antonio Conte (Foto: EFE)
A
A
A

MILAN – Inter Milan hanya mampu bermain imbang dengan skor 3-3 saat menamu Sassuolo dalam lanjutan giornata ke-27 Liga Italia 2019-2020. Hasil ini tentunya bukan sesuatu yang menyenangkan bagi Pelatih Inter, Antonio Conte.

Dalam pertandingan tersebut, Inter sejatinya tertinggal lebih dulu lewat gol cepat Francesco Caputo. Akan tetapi, sebelum turun minum Nerazzurri berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1. Ketika memasuki babak kedua, Inter pun tampil dominan dan menciptakan banyak peluang.

Baca juga: Inter vs Sassuolo, Drama Enam Gol Tercipta di Giuseppe Meazza

Inter Milan vs Sassuolo

Hal itulah yang kemudian membuat Conte merasa sangat kecewa. Karena menurutnya Inter layak meraih kemenangan dengan banyaknya peluang yang mereka peroleh tersebut. Akan tetapi, yang terjadi malah cukup banyak dari peluang tersebut tak dikonversi menjadi gol.

Salah satu peluang emas yang disia-siakan Inter adalah melalui Roberto Gagliardini. Gelandang Italia itu mendapat kesempatan menyambar bola rebound hasil sepakan Romelu Lukaku. Seharusnya, sepakan Gagliardini bisa menjadi gol karena ia menendangnya persis di muka gawang dan kiper Sassuolo pun terjatuh. Akan tetapi, yang terjadi malah Gagliardini menendang bola terlalu tinggi dan mengenai mistar.

"Saya pikir kami pantas mendapatkan lebih banyak mengingat berapa banyak peluang yang kami buat. Sementara itu, saya tidak ingat Samir Handanovic menyelamatkan apa pun. Ini adalah sesuatu yang terus kami ulangi dalam pola ini dan harus dibayar mahal,” tutur Conte, mengutip dari Football Italia, Kamis (25/6/2020).

“Saya sangat kecewa dan begitu pula para pemain. Ketika Anda memainkan jenis permainan ini dan memasukkan begitu banyak ke dalamnya, Anda memiliki kesempatan untuk menang meskipun ada kesulitan di area kunci lini tengah, Anda harus membawa pulang tiga poin. Kami tidak melakukan itu, itu mengecewakan dan menyusahkan," lanjut Conte.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement