Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tips Jurgen Klopp agar Performa Mario Gotze Kembali Naik

Rachmat Fahzry , Jurnalis-Selasa, 09 Juni 2020 |17:16 WIB
Tips Jurgen Klopp agar Performa Mario Gotze Kembali Naik
Mario Gotze. (Foto/Twitter @MarioGoetze)
A
A
A

LIVERPOOL – Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, meyakini permainan mantan anak buahnya, Mario Gotze akan kembali ke bentuk terbaiknya. Gotze yang menjadi pahlawan Jerman di Piala Dunia 2014 berencana meninggalkan Borussia Dortmund pada bursa transfer musim panas 2020. 

Gotze merupakan salah satu gelandang muda bersinar di Eropa, ketika bermain di bawah asuhan Klopp di Borussia Dortmund pada 2009-2013. Ia membantu Dortmund memenangkan dua kali Liga Jerman. Setelah itu, dia pindah ke Bayern Munich pada bursa transfer musim panas 2013.

Foto/Twitter

Selama di Bayern, ia harus berjuang untuk masuk skuad utama dan gagal. Gotze pun kembali ke Dortmund pada 2016. Meski kembali ke klub lamanya, performanya tak secemerlang saat dilatih Klopp yang telah pindah ke Liverpool. Ia juga mengalami masalah penyakit metabolisme, yakni kelainan medis yang memengaruhi produksi energi di dalam sel tubuhnya.

Baca juga: Ter Stegen Sarankan Gotze Berkarier di Liga Spanyol

Mengutip Sky News, Selasa (9/6/2020) Klopp mengatakan Gotze perlu bermain dalam beberapa pertandingan secara berturut-turut. Hal itu agar Gotze tidak merasa harus mengubah dunia dalam setiap pertandingan.

“Gotze harus bermain secara normal dan kemudian bermain lagi, lagi dan lagi. Saya pikir kita akan melihat Mario Gotze yang lama lagi,” ujarnya.

Terkait rencana kepindahan Gotze, Klopp menilai wajar jika mantan anak asuhnya itu ingin hengkang dari Dortmund. Ia menjelaskan strategi menyerang yang diterapkan Lucien Favre, pelatih Die Borussen, saat ini membuat tipikal Gotze yang bermain seperti playmaker tidak diperlukan. 

“Sangat masuk akal bahwa Mario (Gotze) ingin meninggalkan klub. Saya berharap dia lebih beruntung,” Ujar Klopp. 

Gotze terakhir bermain untuk Dortmund saat timnya ditundukkan Bayern 0-1 pada 26 Mei 2020. Dia hanya tampil 15 kali untuk Dortmund di Liga Jerman musim ini dan 75 kali semenjak kembali ke Dortmund pada 2016.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement