JAKARTA – Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule mengumumkan kabar pamit dari Institusi Kepolisian RI pada Selasa (31/3/2020). Hal itu pun sejalan dengan masa purna tugasnya yang sudah habis alias pensiun dari Kepolisian RI.
Pada hari ini pula, Iwan Bule merayakan ulang tahunnya ke-58. Selepas menyelesaikan masa tugas di Kepolisian RI, Iwan Bule mengaku akan fokus menangani Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), di mana ia menjabat sebagai Ketua Umum.
Melalui Instagram resminya, @mochamadiriawan84, Iwan Bule mengucapkan salam pamitnya dari kepolisian RI. Ia pun mengucapan terimakasih dan permintaan maaf kepada seluruh pihak yang telah bekerja sama dengannya salama menjalankan kedinasannya.
“Sebagai manusia biasa, saya yakin dan percaya bahwa pada diri saya dalam kedinasan tidak luput dari kekurangan, kekhilafan, dan kesalahan baik dalam hubungan organisasi maupun dalam pergaulan sehari hari, untuk itu dari lubuk hati yang paling dalam saya mohon maaf yang sebesar besarnya,” tulis Iwan.