MALANG – Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim) 2020 telah memasuki babak semifinal. Pada semifinal akan terjadi perang bintang karena tim-tim besar saling berhadapan satu sama lain. Grup A meloloskan Persebaya Surabaya dan Madura Untied.
Persebaya keluar sebagai juara Grup A setelah pada partai pamungkas mengalahkan Madura 4-2 di Stadion Bangkalan pada Jumat 14 Februari 2020. Persebaya menempati puncak klasemen akhir Grup A dengan koleksi enam poin dari tiga pertandingan.
Kemenangan Persebaya membuat Madura menempati posisi kedua dengan koleksi empat poin. Madura sejatinya mengoleksi poin yang sama dengan Bhayangkara FC di tempat ketiga, tetapi Laskar Sape Kerap –julukan Madura– unggul selisih gol.
BACA JUGA: Klasemen Akhir Piala Gubernur Jatim 2020 Grup B
Kemudian, dari Grup B ada Persija Jakarta dan Arema FC yang melangkah ke semifinal. Pada pertandingan pamungkas Grup B, Persija melawan Arema di Stadion Kanjuruhan, Sabtu 15 Februari 2020. Pertandingan itu berakhir dengan skor imbang 1-1.