BARCELONA – Direktur Olahraga Barcelona, Eric Abidal, membicarakan soal keberadaan pemain pinjaman timnya, Philippe Coutinho, di Bayern Munich. Ia mengatakan bahwa masa peminjaman Coutinho berjalan begitu baik karena baik pihak Bayern serta sang pemain sama-sama merasa senang.
Barcelona memang memutuskan untuk meminjamkan Coutinho ke Bayern pada bursa transfer musim panas 2019. Coutinho dipinjam Die Roten –julukan Bayern– selama setahun dan ada opsi permanen. Jika ingin mempermanenkannya, Bayern harus membayar 120 juta euro atau sekira Rp1,89 triliun.
BACA JUGA: Legenda Liverpool Tak Masalah jika Coutinho Kembali
Masa peminjaman Coutiho pun disebut berjalan mulus. Mantan pemain Liverpool itu bisa beradaptasi dengan cukup baik di Bayern hingga penampilan apik bisa disuguhkannya. Coutinho pun telah membukukan tujuh gol dan delapan assist dari 26 penampilannya di berbagai kompetisi.
Menanggapi situasi Coutinho saat ini, Abidal pun mengamini situasi baik yang tercipta dalam peminjaman Coutinho di Bayern. Tetapi, untuk melepas sang pemain hingga akhirnya menjadi pemain permanen di Bayern, ia mengatakan Barcelona perlu melakukan peninjauan lebih lanjut.