Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kiper Madura United Ingin Berikan yang Terbaik untuk Timnas Indonesia

Andika Pratama , Jurnalis-Rabu, 13 November 2019 |11:15 WIB
Kiper Madura United Ingin Berikan yang Terbaik untuk Timnas Indonesia
Muhammad Ridho (Foto: Madura United)
A
A
A

MADURA – Kiper Madura United, Muhammad Ridho Djazulie mendapatkan panggilan untuk membela Tim Nasional (Timnas) Indonesia dalam laga lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022. Ridho pun bertekad untuk tampil sebaik mungkin untuk Timnas Indonesia apabila diberikan kesempatan main.

Timnas Indonesia akan melawan sang musuh bebuyutan, Malaysia di Stadion Bukit Jalil, Selasa 19 November 2019. Timnas Indonesia yang belum meraup satu poin pun dari empat pertandingan yang telah dijalani tentu ingin meraih minimal hasil imbang di kandang Malaysia.

Muhammad Ridho (Foto: Madura United)

Namun, menang atas Malaysia bukanlah hal mudah karena Harimau Malaya –julukan Malaysia– lebih unggul secara mental dan permainan atas Timnas Indonesia. Bahkan pada pertemuan pertama di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Timnas Indonesia takluk 2-3 dari Malaysia.

BACA JUGA: Pelatih Bhayangkara Bangga TM Ichsan Dipanggil Timnas Indonesia

Pada pertandingan itu, Ridho tidak dapat berlaga karena di bawah mistar gawang Timnas Indonesia ada Andritany Ardhiyasa. Ridho yang waktu itu hanya melihat dari bangku cadangan berjanji akan tampil maksimal untuk Timnas Indonesia jika dapat kesempatan main di kandang Malaysia.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement