“Saya pikir Real Madrid selalu membuka pintu bagi pemain bagus seperti dia (Pogba). Bagi saya, Pogba adalah salah satu pemain hebat. Dia berbeda dan dia telah menunjukkan nilainya di Juventus dan sekarang di Manchester United,” ujar Ramos, sebagaimana dikutip dari Goal, Selasa (10/9/2019).

“Saya pikir dia dapat membawa keseimbangan ke tim. Dia memiliki pengaruh ofensif yang hebat dan dia memiliki fisik yang luar biasa,” tukas bek asal Spanyol tersebut.
(Djanti Virantika)