MILAN – Inter Milan menjamu Rapid Wien dalam leg II Liga Eropa 2018-2019 di Giuseppe Meazza Stadium, Jumat (22/2/2019), dini hari WIB. Hingga pertandingan berakhir, Inter mampu menundukkan Rapid Wien dengan skor telak 4-0. Alhasil, Inter secara agregat menang 5-0 atas Rapid Wien dan berhak lolos ke babak 16 besar.
Jalannya Pertandingan
Inter bermain dengan baik sejak menit awal pertandingan. Tim asuhan Luciano Spalletti itu langsung mengambil inisiatif menyerang demi membuat gol ke gawang tim tamu.
Usaha Inter untuk membuka keran golnya di pertandingan itu baru berbuah hasil pada menit ke-11. Matias Vecino menjadi aktor dari gol itu saat dia mampu menuntaskan bola liar dari sepakan Antonio Candreva. Inter pun mampu unggul cepat 1-0 atas Rapid Wien.
