SAINT-DENIS - Gelandang Timnas Islandia, Birkir Bjarnason, mengaku begitu bangga melihat timnya bisa melaju ke fase gugur (knock out) Piala Eropa 2016. Bjarnason menyatakan, kepercayaan tim jadi rahasia Islandia bisa meraih gemilang hingga saat ini.
Islandia berhak meraih tiket ke babak 16 besar Piala Eropa 2016 setelah mampu mengamankan posisi kedua di Grup F. Tim asuhan Lars Lagerbäck dan Heimir Hallgrímsson sukses mengungguli Portugal yang melaju dengan status peringkat tiga terbaik.
“Kepercayaan di dalam ini begitu menakjubkan. Kami telah mengalahkan timnas-timnas besar sejauh ini dan meraih hasil baik melawan tim-tim seperti Portugal, Belandia, Republik Ceko, dan Turki,” tutur Bjarnason, seperti dimuat Goal, Jumat (24/6/2016).
Di laga berikutnya pada babak perdelapanfinal, Islandia akan menghadapi Inggris. Laga melawan The Three Lions -julukan Timnas Inggris- akan berlangsung di Stadion Allianz Riviera, Nice, pada Kamis 28 Juni 2016 dini hari WIB.
“Kepercayaan ini selalu ada (di dalam tim). Tapi kami tahu kami harus tetap tampil 100 persen untuk bisa mendapat hasil yang baik. Semoga itu bisa terjadi saat melawan Inggris,” jelas pemain FC Basel itu.
(Zanel Farha Wilda)