Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tak Peduli Ucapan Ronaldo, Gelandang Islandia Puji Semangat Timnya

Zanel Farha Wilda , Jurnalis-Jum'at, 24 Juni 2016 |07:19 WIB
Tak Peduli Ucapan Ronaldo, Gelandang Islandia Puji Semangat Timnya
Timnas Islandia di Piala Eropa 2016 (Foto: Reuters)
A
A
A

SAINT-DENIS - Timnas Islandia mampu melangkah ke fase gugur (knock out) Piala Eropa 2016 setelah mengalahkan Austria 2-1. Gelandang Birkir Bjarnason menilai keberhasilan timnya sejauh ini tak terlepas dari semangat, kekompakan, dan mentalitas yang luar biasa.

Islandia memang bisa dibilang memberikan kejutan di babak grup. Sebelumnya menaklukkan Austria, tim asuhan Lars Lagerbäck dan Heimir Hallgrímsson tersebut mampu menahan imbang Portugal dan Hungaria dengan skor 1-1.

Meski sempat dibilang sebagai tim dengan mentalitas yang kecil oleh megabintang Portugal, Cristiano Ronaldo, Bjarnason tidak peduli. Menurutnya, mentalitas timnya begitu luar biasa, terbukti dengan keberhasilan menjadi runner-up Grup F untuk lolos ke babak perdelapanfinal Piala Eropa 2016.

“Ini begitu luar biasa. Ini menunjukkan apa yang bisa Anda lakukan ketika Anda memiliki semangat tim dan tidak bermain untuk diri Anda sendiri. Luar biasa bisa menjadi bagian dari tim hebat ini,” kata Bjarnason, seperti dimuat Goal, Jumat (24/6/2016).

“Saya sangat bangga. Bisa bermain dengan para rekan baik saya adalah suatu momen yang tidak dapat dipercaya. Sebanyak 15 ribu orang Islandia bergabung. Saya tidak pernah berpikir bisa melihat hari ini,” sambungnya.

(Zanel Farha Wilda)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement