Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bos Bournemouth Tolak Jual Pemainnya

Leonardus Selwyn Kangsaputra , Jurnalis-Rabu, 18 Mei 2016 |06:39 WIB
Bos Bournemouth Tolak Jual Pemainnya
Eddie Howe ( Foto: AFP )
A
A
A

MANCHESTER – Manajer Bournemouth, Eddie Howe, mengonfirmasi telah menolak mentah-mentah tawaran yang dilayangkan West Ham United untuk Callum Wilson dan Matt Ritchie.

Bos The Cherries tersebut mengungkapkan jika The Hammers telah berulang kali membuat pendekatan formal untuk memboyong kedua pemainnya tersebut. Meski demikian, ia membantah laporan yang mengatakan jika klub yang dikepalai Slaven Bilic tersebut telah mengajukan mahar sebesar 25 juta pounds atau sekira Rp384 miliar.

“Kami memiliki tawaran kemarin malam. Saya tidak mengetahui mengapa mereka mengajukan tawaran tersebut satu hari sebelum kami menyelesaikan musim ini,” terangb Howe, sebagaimana dilansir Sportsmole, Rabu (18/5/2016).

“Tawaran tersebut datang dari West Ham, namun kami segera menolak permintaan tersebut karena pada dasarnya kami tidak berkeinginan untuk menjual pemain kami. Kami berusaha untuk meningkatkan kemampuan pasukan kami, bukan untuk melemahkannya,” tambahnya.

(Leonardus Selwyn)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement