BILBAO - Pelatih Athletic Bilbao Marcelo Bielsa memberikan apresiasi khusus terhadap bomber andalannya Fernando Llorente yang jadi pahlawan kemenangan. Bielsa mengaku terkejut dengan performa super Llorente.
Bilbao sukses melaju ke final Europa League usai menang 3-1 (agregat 4-3) atas Sporting Lisbon pada leg kedua semi final di San Mames, Jumat (27/4/2012) dini hari tadi.
Llorente jadi aktor utama dibalik kemenangan ini berkat golnya di penghujung pertandingan. Tak hanya mencetak gol kemenangan, Llorente juga memberikan assist atas terciptanya dua gol lain yang dicetak Markel Susaeta dan Ibai Gomez.
Penampilan cemerlang Llorente sontak membuat Bielsa terkejut. Dia tidak mengira sosok striker murni seperti Llorente mampu menyisihkan egonya dan memberikan kontribusi yang terbaik untuk tim.
“Sejak datang ke klub ini, saya tidak pernah melihat Llorente bermain seperti ini,” puji Bielsa sebagaimana dikutip Goal, Jumat (27/4/2012).
“Lebih dari itu, ini merupakan pertandingan paling apik kami, terutama dari segi kolektivitas,” sambungnya.
“Saya bangga dengan para pemain saya. Saya ucapkan selamat kepada mereka dan memang, mereka pantas mendapatkan ini (tiket final),” pungkas pelatih asal Argentina ini.
Dengan keberhasilan Bilbao ke final, maka skenario All Spanish Final di musim ini terealisir. Pada partai puncak yang mengambil tempat di Bucharest National Arena, 9 Mei mendatang, Bilbao akan berhadapan dengan Atletico Madrid.
(Achmad Firdaus)