TURIN – Juventus memutuskan mundur dari perburuan mengejar striker Wolfsburg, Edin Dzeko. Juve meninggalkan dua tim Manchester City dan Bayern Munich yang tetap mengejar Dzeko.
Seperti diberitakan Goal, Kamis (25/11/2010), Juventus memilih mundur dari pengejaran ini setelah tidak mendapatkan kesepakatan soal harga yang diajukan Wolfsburg untuk bomber haus gol tersebut.
Menurut harian Gazzetta dello Sport, Juve hanya dapat menawarkan 40 juta euro untuk bomber asal Bosnia itu. Namun, kubu Wolfsburg meminta harga yang lebih tinggi kepada siapapun yang menginginkan Dzeko.
Dengan mundurnya Juve, kesempatan besar dimiliki Manchester City. Keuangan besar dari City bisa menjadi modal besar dalam menarik Dzeko.
Namun, The Citizen mendapat perlawanan sengit dari Bayern Munich yang juga ngotot mendapatkan pemain 24 tahun tersebut. Munich akan menawarkan nilai tinggi kepada Wolfsburg akhir musim ini.
(Azwar Ferdian)
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari