Namun, bisa jadi Vickery akan berpindah kewarganegaraan menjadi Indonesia (WNI). Ia juga bisa memperkuat Timnas Amerika Serikat (AS) lantaran lahir di Hawaii pada 25 Oktober 2005.
Saat ini, Vickery memegang paspor Australia dan AS. Ia bisa dinaturalisasi menjadi WNI karena memiliki darah keturunan Indonesia dari nenek di pihak ibu yang diketahui lahir di Medan, Sumatra Utara.
Tentu PSSI harus bekerja keras jika ingin melakukan proses naturalisasi. Sebab, bukan tidak mungkin Vickery akan dipanggil ke Timnas Australia pada FIFA Matchday Maret 2026.
Bila jadi dinaturalisasi, John Herdman tentu berbahagia. Pasalnya, Luke Vickery bisa diturunkan sebagai sayap serang di kedua sisi serta penyerang tengah sehingga menjadi opsi bagus di lini depan!
(Wikanto Arungbudoyo)