Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Baru, Langkah Besar Menuju Pintu Keluar FC Twente?

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Jum'at 02 Januari 2026 21:43 WIB
Pemain FC Twente, Mees Hilgers. (Foto: Instagram/fctwente)
Share :

ENSCHEDE – Masa depan bek tengah Timnas Indonesia, Mees Hilgers, mulai menemui titik terang di tengah situasi sulit yang dialaminya bersama FC Twente. Melalui unggahan resmi di media sosial beberapa hari lalu, Hilgers dikonfirmasi telah bergabung dengan agensi ternama, Lian Sports.

Langkah ini dianggap sebagai manuver strategis bagi pemain berusia 24 tahun tersebut untuk mencari pelabuhan baru, mengingat kontraknya di Belanda akan segera kadaluwarsa pada 30 Juni 2026.

Bergabungnya Hilgers ke Lian Sports menempatkan dirinya dalam satu naungan dengan sejumlah bintang sepak bola dunia. Kini, ia berada di agensi yang sama dengan penyerang sayap Liverpool dan Timnas Italia, Federico Chiesa, serta gelandang berpengalaman Miralem Pjanic.

Kehadiran agen baru ini diharapkan mampu menjadi jembatan bagi Hilgers untuk segera keluar dari drama yang sedang berlangsung di Enschede.

1. Perselisihan Kontrak

Kondisi Hilgers di FC Twente saat ini memang sedang berada di titik nadir. Sejak awal musim 2025-2026, bek andalan Skuad Garuda ini belum mencatatkan satu pun penampilan kompetitif bersama klub berjuluk The Tukkers tersebut.

Situasi ini dipicu oleh penolakan Hilgers untuk memperpanjang kontrak sesuai keinginan manajemen klub. Akibatnya, hubungan kedua belah pihak memanas hingga manajemen sempat mengambil tindakan tegas dengan mengasingkan Hilgers dari skuad utama.

Mees Hilgers. (Foto: Instagram/meeshilgerss)

Masalah tersebut kian pelik lantaran Hilgers juga sedang berjuang memulihkan diri dari cedera robek ligamen krusiat (ACL). Kombinasi antara pembekuan status pemain dan proses pemulihan cedera panjang membuat karier Hilgers di Eredivisie seolah terhenti sementara.

Namun, kabar terbaru menyebutkan bahwa kedua pihak dijadwalkan akan duduk bersama pada Januari 2026 untuk mencari jalan keluar terbaik bagi nasib sang pemain.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya