FFI Resmi Perpanjang Kontrak Luis Estrela sebagai Pelatih Timnas Futsal Putri Indonesia

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Senin 01 Desember 2025 20:24 WIB
FFI resmi memperpanjang kontrak Luis Estrela sebagai pelatih Timnas Futsal Putri Indonesia (Foto: FFI)
Share :

“Kami juga menargetkan profesionalisasi WPFL, memperkuat departemen scouting, membentuk pelatih baru, serta menghadirkan kompetisi yang lebih kompetitif dan seimbang di seluruh Indonesia,” kata Estrela.

“Perpanjangan ini bukan hanya soal keberlanjutan, tetapi juga evolusi. Komitmen kami jelas:  membantu futsal putri Indonesia berkembang selangkah demi selangkah dan mengubah potensi menjadi pencapaian nyata,” lanjutnya.

2. Terima Kasih

Luis Estrela (Foto: Instagram/@lestrela_coach)

Estrela mengucapkan terima kasih kepada semua pendukung atas dukungannya. Ia berharap semangat tersebut bisa ditularkan ke ajang terdekat yakni SEA Games 2025.

“Tak kalah penting, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung Indonesia atas dukungan dan kasih sayang yang saya rasakan, baik kepada saya maupun kepada tim. Saya berharap semangat ini terus berlanjut, di mana tantangan besar SEA Games yang sudah menanti,” tutupnya.

FFI menilai perpanjangan kontrak ini sebagai langkah strategis untuk memastikan keberlanjutan dan stabilitas program futsal putri nasional. Pengalamannya dapat berguna membangun tim juara.

(Wikanto Arungbudoyo)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya