Timnas Indonesia U-22 Disanjung Habis Pelatih Mali Usai Ditahan Imbang 2-2, Soroti Mentalitas Mauro Zijlstra Cs

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Rabu 19 November 2025 16:22 WIB
Timnas Indonesia U-22 vs Timnas Mali U-22. (Foto: PSSI)
Share :

TIMNAS Indonesia U-22 disanjung habis pelatih Timnas Mali U-22, Fousseni Diawara, usai berhadapan semalam. Dia soroti mentalitas hingga permainan Mauro Zijlstra cs.

Diawara mengakui Timnas Indonesia U-22 bermain sangat baik dan kuat. Dia turut memberikan pujian kepada Indra Sjafri karena menganalisis permainan anak asuhnya dengan baik.

1. Timnas Indonesia U-22 Tahan Imbang Mali

Timnas Indonesia U-22 bermain imbang 2-2 kontra Mali di Stadion Pakansari, Selasa 18 November 2025. Laga tersebut berjalan sengit karena kedua kesebelasan saling berbalas gol.

Hasil imbang ini cukup positif karena menandakan adanya perkembangan dari Timnas Indonesia U-22. Mengingat, di laga pertama, pasukan Indra Sjafri dihajar 0-3 oleh Mali.

2. Sanjung Habis

Usai laga, Diawara pun mengakui Timnas Indonesia U-22 mengalami peningkatan performa. Menurutnya, Garuda Muda menunjukkan kualitasnya sebagai sebuah tim yang kuat.

“Pertandingan ini sangat sulit untuk kami karena kami bermain tiga hari yang lalu, tetapi kami sangat senang. Kami mencoba melakukan yang terbaik. Saya senang dengan para pemain, mentalitas mereka bagus,” kata Diawara dalam konferensi pers usai laga, dikutip Rabu (19/11/2025).

“Indonesia bermain sangat baik malam ini, mereka bermain dengan semangat. Malam ini mereka bermain sangat bagus, sangat kuat,” sambungnya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya