Pemain Keturunan Indonesia Gabriel Han Wilhoft-King Resmi Pensiun sebagai Pesepakbola Profesional!

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 19 November 2025 09:24 WIB
Gabriel Han Wilhoft-King resmi pensiun sebagai pesepakbola profesional. (Foto: X/@FabrizioRomano)
Share :

2. Cedera Bikin Gabriel Han Wilhoft-King Kesulitan Berkembang

Seperti pesepakbola profesional pada umumnya, cedera merupakan momok utama. Ia beberapa kali mengalami cedera parah dan dimulai dari akhir musim 2021-2022 hingga 2024-2025 ketika memperkuat Manchester City U-21.

Gabriel Han Wilhoft-King kini menempuh jalur akademik. (Foto: Antonio Olmos/The Guardian)

"Saya tidak tahu bahwa banyak pemain yang memutuskan pensiun setelah menembus skuad Manchester U-21. Ketika Anda menembus Manchester City U-21, ekspektasinya adalah mengejar karier profesional,” kata Gabriel Han Wilhoft-King, Okezone mengutip dari The Guardian, Rabu (19/11/2025).

“Saya tidak menikmati (sepakbola lagi). Saya tidak tahu kenapa, mungkin lingkungannya. Saya juga mudah bosan. Anda pulang latihan dan tidak melakukan apa-apa. Bandingkan dengan sekarang, saya merasa kekurangan waktu karena saya rutin belajar dan bermain dengan teman-teman,” tutup pemain yang gabung Manchester City U-21 pada musim panas 2024.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya