Kisah Heimir Hallgrimsson Waspadai Pemain Timnas Indonesia hingga Doakan Skuad Garuda Lolos Piala Dunia

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 13 November 2025 09:37 WIB
Heimir Hallgrimsson pernah mewaspadai gelandang Timnas Indonesia Evan Dimas. (Foto: Instagram/@irelandfootball)
Share :

KISAH Heimir Hallgrimsson yang mewaspadai pemain Timnas Indonesia hingga mendoakan skuad Garuda lolos Piala Dunia akan diulas Okezone. Sosok Heimir Hallgrimsson sedang menjadi perbincangan di kalangan pencinta sepakbola Tanah Air.

Penyebabnya karena pelatih 48 tahun ini dikabarkan masuk radar PSSI untuk menjadi pelatih Timnas Indonesia selanjutnya. Menurut media Irlandia Irish Examiner, Heimir Hallgrimsson berpotensi menjadi pelatih Timnas Indonesia jika skuad asuhannya saat ini, Timnas Republik Irlandia, gagal lolos Piala Dunia 2026 bulan ini.

Heimir Hallgrimsson dikabarkan masuk radar PSSI untuk melatih Timnas Indonesia. (Foto: UEFA)

“Heimir Hallgrimsson dikabarkan menarik minat dari Indonesia jika masa jabatannya sebagai pelatih Irlandia berakhir bulan ini,” tulis Irish Examiner.

1. Timnas Republik Irlandia Berpotensi Gagal Lolos Piala Dunia 2026

Sejak 2021, Heimir Hallgrimsson membesut Timnas Republik Irlandia. Saat ini, Timnas Republik Irlandia sejatinya masih berpeluang lolos Piala Dunia 2026.

Hingga matchday keempat Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, Timnas Republik Irlandia duduk di posisi tiga dengan empat angka, terpaut satu poin dari Hungaria di posisi dua. Jika finis posisi dua, langkah Timnas Republik Irlandia akan berlanjut di babak playoff yang bergulir pada Maret 2026.

Namun, potensi Timnas Republik Irlandia terhenti alias finis di luar posisi dua besar sangat terbuka. Sebab, di dua matchday pamungkas Grup F yang digelar bulan ini, Timnas Republik Irlandia akan menghadapi dua laga berat.

Timnas Republik Irlandia akan menjamu Portugal dan tandang ke markas Hungaria. Jika finis di posisi tiga atau empat, Timnas Republik Irlandia dipastikan gagal lolos Piala Dunia 2026 bulan ini.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya