Breaking News: Emil Audero Berpotensi Batal Bela Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi dan Irak!

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Jum'at 03 Oktober 2025 07:50 WIB
Emil Audero kala membela Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)
Share :

EMIL Audero berpotensi batal bela Timnas Indonesia lawan Arab Saudi dan Irak di babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Sebab, kondisinya kini masih tanda tanya.

Emil Audero diketahui didera cedera beberapa waktu lalu. Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, pun mengatakan sampai saat ini pihaknya masih berkomunikasi dengan Cremonese terkait kondisi Emil Audero.

1. Emil Audero Cedera

Emil Audero mengalami cedera otot saat melakukan pemanasan jelang kick-off Cremonese kontra Como 1907 pada Sabtu 27 September 2025. Akibatnya, dia yang sejatinya masuk starting line up harus digantikan dengan kiper cadangan, Marco Silvestri, di laga tersebut.

Terkait kondisinya, kata Sumardji, PSSI terus memantau perkembangannya. Akan tetapi, pria berusia 53 tahun itu tidak menjawab secara gamblang bagaimana kondisi sebenarnya kiper berusia 28 tahun tersebut.

“Emil (Audero) sedang dikomunikasikan kondisinya,” ucap Sumardji kepada iNews Media Group, Jumat (3/10/2025).

2. Berpotensi Absen

Agaknya, waktu yang tersisa masih belum cukup untuk memulihkan kondisi Audero. Sumardji bahkan mengatakan kalau ada potensi sang pemain absen membela Timnas Indonesia.

 “Iya, kemungkinan (Audero) batal bergabung ada,” ungkap pria berkacamata tersebut.

 

Jika Audero absen, tentu Timnas Indonesia cukup dirugikan. Pasalnya, pemain Cremonese itu sedang dalam penampilan terbaiknya. Namun begitu, publik cukup dibuat lega karena Skuad Garuda masih memiliki Maarten Paes.

“(Maarten) Paes aman dan sudah latihan normal dari tanggal 28 (September),” ujar Sumardji.

Tanda-tanda Emil Audero absen pun sudah tercium. Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert memanggil Nadeo Argawinata dan Reza Arya Pratama secara mendadak. Reza Arya menjadi nama terbaru yang dipanggil dan baru akan menyusul Skuad Garuda ke Jeddah, Arab Saudi, pada siang hari ini.

Dengan bergabungnya Reza Arya dan Nade, Timnas Indonesia berkekuatan 30 pemain. Kehadiran kiper PSM Makassar itu juga praktis membuat Skuad Garuda memiliki lima penjaga gawang. Karena sebelumnya, sudah ada Audero, Paes, dan Ernando Ari yang masuk daftar 28 pemain.

Di babak keempat, Timnas Indonesia tergabung dalam Grup bersama tuan rumah Arab Saudi, dan Irak. Skuad Garuda akan memulai perjuangannya dengan melawan Arab Saudi pada 9 Oktober, kemudian menantang Irak pada 12 Oktober 2025.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya