ADU harga pasaran skuad Timnas Indonesia vs Timnas China menarik untuk diulas. Siapa sangka, Skuad Garuda unggul mutlak!
Laga Timnas Indonesia vs Timnas China digelar dalam rangka matchday sembilan Grup C Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Duel dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis 5 Juni 2025 pukul 20.45 WIB.
Jelang pertandingan, Patrick Kluivert memanggil 32 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan. Mereka akan lebih dulu digembleng di Bali pada 26-31 Mei guna menghadapi China.
Sementara, pelatih Branko Ivankovic memanggil 27 pemain. Sebagian besar dari nama-nama yang dipanggil merumput di liga domestik.
Hal itu berpengaruh pada harga pasaran skuad Timnas China. Jika ditotal, nominalnya 13,43 juta Euro (setara Rp247,7 miliar) menurut Transfermarkt.
Pemain termahal di skuad Timnas China adalah Serginho. Pesepakbola naturalisasi asal Brasil itu memiliki nilai pasaran di angka 1,8 juta Euro (setara Rp33,2 miliar).
Lantas, bagaimana dengan Tim Merah Putih? Harga pasaran skuad Timnas Indonesia menyentuh angka 37,5 juta Euro (setara Rp691 miliar).
Pemain termahal di skuad Timnas Indonesia adalah Mees Hilgers. Bek FC Twente tersebut ditaksir senilai 7 juta Euro (setara Rp129,1 miliar).
Perbedaan harga pasaran itu sekilas mengungkap seperti apa kekuatan Indonesia dan China. Namun, di atas lapangan, semua bisa berbeda karena banyak faktor bermain.
Itulah adu harga pasaran skuad Timnas Indonesia vs Timnas China. Hilgers dan kawan-kawan tentu tidak boleh menganggap remeh Team Dragons kendati nilainya cukup jomplang.
(Wikanto Arungbudoyo)