Bagaimana dengan Chelsea? Skuad asuhan Enzo Maresca ini tertahan di posisi enam dengan 14 angka. Menarik menanti aksi Liverpool dan Chelsea ke depan.
(Gol Nicolas Jackson (15) belum cukup antarkan Chelsea menang atas Liverpool. (Foto: Chelsea website)
Sesuai jadwal, Liverpool akan tandang ke markas Arsenal di pekan kesembilan Liga Inggris 2024-2025 pada Minggu, 27 Oktober 2024 pukul 23.30 WIB. Di saat bersamaan, Chelsea akan menjamu Newcastle United pada Minggu, 27 Oktober 2024 pukul 21.00 WIB.
Berikut Susunan pemain Liverpool vs Chelsea di Liga Inggris 2024-2025:
Liverpool starting XI (4-3-3): Kelleher, Alexander-Arnold, Konate, Van Dijk, Robertson, Szoboszlai, Jones, Gravenberch, Salah, Jota, Gakpo.
Liverpool cadangan: Jaros, Gomez, Endo, Diaz, Nunez, Mac Allister, Tsimikas, Quansah, Morton.
Chelsea starting XI (4-2-3-1): Sanchez; James (c), Tosin, Colwill, Gusto; Caicedo, Lavia; Madueke, Palmer, Sancho; Jackson.
Chelsea cadangan: Bettinelli, Disasi, Badiashile, Veiga, Enzo, Dewsbury-Hall, Neto, Joao Felix, Nkunku.
(Ramdani Bur)