JADWAL dan link live streaming Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Maladewa U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 akan diulas dalam artikel ini. Laga seru itu akan digelar di Stadion Madya, Jakarta, Rabu, 25 September 2024 pukul 19.30 WIB.
Ya, perjalanan Timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 akan segera dimulai. Pasukan Indra Sjafri akan menghadapi Maladewa U-20 sebagai tantangan pertamanya di Grup F.
Demi meraih hasil manis di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Indra Sjafri memanggil para pemain terbaik untuk memperkuat skuad Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-20. Total, ada 23 nama pemain yang sudah diumumkan masuk skuad Timnas Indonesia U-20 untuk ajang tersebut.
Menariknya, tak ada nama Arkhan Kaka dan Welber Jardim dalam daftar 23 nama pemain Timnas Indonesia U-20. Hal ini mengejutkan, karena utamanya Welber Jardim jadi andalan Indra Sjafri untuk memperkuat Garuda Nusantara di sejumlah laga penting.
Terkait tak adanya nama Welber Jardim dalam skuad, Indra Sjafri angkat bicara. Dia mengatakan bahwa sejak awal Welber Jardim masuk skema tim asuhannya.
Dengan begitu, pihaknya pun mengurus administrasi pemain tersebut agar segera bergabung dengan tim. Tiket bahkan sudah diberikan kepada Welber, tetapi sang pemain tak juga gabung TC Timnas Indonesia U-20 yang sudah digelar sejak beberapa waktu lalu.
"Secara prinsip klub (Sao Paulo), sudah melepas dia untuk bergabung dengan Timnas,” kata Indra di Jakarta, Selasa (24/9/2024).
“Tiket pun sudah kami berikan, tetapi sampai detik-detik terakhir pendaftaran, dia tidak datang," lanjutnya.
Indra Sjafri pun menegaskan tidak masalah jika Welber Jardim akhirnya tidak ada di skuad Timnas Indonesia U-20. Sebab, ia menilai masih ada pemain lainnya yang bisa menggantikan bek Sao Paulo itu.
"Bagi saya tim pelatih, kami tidak mau bergantung pada satu-dua pemain. Karena kalau Welber tidak ada, pemain lain harus ada penggantinya," jelas Direktur Teknik PSSI itu.
"Ini tim, dan saya setuju dengan Ketua Umum (PSSI, Erick Thohir) bahwa di setiap posisi harus ada empat pemain di Timnas U-20,” lanjutnya.
Dengan begitu, menarik menantikan aksi Timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Akankah Garuda Nusantara membuka perjalanan manis dengan mengalahkan Maladewa U-20?
Berikut Jadwal Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Maladewa U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025:
Rabu, 25 September 2024 – Pukul 19.30 WIB
Berikut Link Live Streaming Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Maladewa U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025:
https://www.vidio.com/watch/8341333-saksikan-dan-dukung-timnas-indonesia-di-afc-u20-asian-cup-2025-qualifiers
(Djanti Virantika)