Hasil Werder Bremen vs Bayern Munich di Liga Jerman 2024-2025: FC Hollywood Pesta Gol 5-0

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis
Sabtu 21 September 2024 22:36 WIB
Bayern Munich menang telak 5-0 atas Werder Bremen di Liga Jerman 2024-2025 (Foto: Instagram/Bayern Munich)
Share :

BAYERN Munich berpesta gol ke gawang Werder Bremen pada laga lanjuan Liga Jerman 2024-2024. Kedua tim saling berhadapan di Weserstadion, Sabtu (21/9/2024) malam WIB.

Bayern Munich tampil dominan sejak awal. FC Hollywood meraih poin penuh lewat sepasang gol Michael Olise dan masing-masing gol dari Jamal Musiala, Harry Kane dan Serge Gnabry.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Bayern Munich bermain sangat taktis sejak awal pertandingan. Pasukan Vincent Kompany langsung mencari peluang gol di menit-menit awal.

Michael Olise berhasil membawa tim tamu unggul pada menit ke-23. Olise mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan dari Harry Kane.

Unggul satu gol, dominasi Bayern Munich terus berlanjut. Jamal Musiala menggenapkan keunggulan tim tamu menjadi 2-0 di babak kedua

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Bayern Munich kembali mengendalikan jalannya pertandingan. Mereka terus mencari cara untuk memperlebar jarak.

Tiga gol pun bersarang ke gawang tim tuan rumah di babak kedua. Harry Kane mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-57.

Beberapa menit kemudian, Michael Olise mencetak gol kedua di menit ke-60. Serge Gnabry pun memastikan kemenangan Bayern Munich menjadi 5-0 lewat golnya di menit ke-65.

Susunan Pemain Werder Bremen vs Bayern Munich di Liga Jerman 2024-2025

Werder Bremen (3-5-2): M Zetterer; A Pieper, N Stark, A Jung; M Weiser, R Schmid, S Lynen, J Stage, F Agu; M Ducksch, M Grull

Pelatih: Ole Werner

Bayern Munich (4-2-3-1): Sven Ulreich; A Davies, M Kim, D Upamecano, K Laimer; A Pavlovic, J Kimmich; K Coman, J Musiala, M Olise; H Kane.

Pelatih: Vincent Kompany

(Admiraldy Eka Saputra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya