“Brunei, Vietnam, dan Filipina adalah satu-satunya tim yang berhasil dikalahkan Indonesia dalam 12 bulan terakhir. Karena tim Shin Tae-yong hanya memenangkan empat dari 14 pertandingan terakhir mereka, dan mereka kemungkinan besar akan sangat kewalahan di bagian ini,” lanjut laporan Sportsmole.
Meski begitu, bukan tidak mungkin Timnas Indonesia bisa memberikan kejutan besar dengan mengalahkan Arab Saudi. Apalagi, saat ini kedalaman Skuad Garuda dihuni pemain-pemain berkualitas.
Timnas Indonesia bahkan baru dapat satu amunisi tambahan di sektor penjaga gawang. Dia adalah Maarten Paes.
Yang pasti, pencinta sepakbola Tanah Air pasti sudah penasaran dengan aksi dari Asnawi Mangkualam cs. Karena itu, saksikan laga Timnas Indonesia versus Arab Saudi secara langsung di RCTI pada Kamis (5/9/2024) mulai pukul 23.00 WIB.
(Djanti Virantika)