6 Pemain Ini Kena Blacklist Shin Tae-yong dari Pemanggilan ke Timnas Indonesia?

Ramdani Bur, Jurnalis
Jum'at 16 Agustus 2024 06:49 WIB
Shin Tae-yong enggan panggil lagi pemain yang indispliner. (Foto: Aldi Chandra/MPI)
Share :

4. Nurhidayat Haji Harris


Nurhidayat Haji Harris membuang kesempatan membela Timnas Indonesia. Ia melakukan aksi indispliner saat Timnas Indonesia menjalani pemusatan latihan di Uni Emirat Arab pada Juni 2021, tatkala skuad Garuda bersiap melakoni tiga laga pamungkas di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

"Kami berharap dia (Nurhidayat) bisa mengubah mentalitasnya. Nurhidayat masih muda dan mempunyai prospek ke depan," tegas asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, pada 2 Juni 2021.

3. Osvaldo Haay


Seperti Rifad, Osvaldo Haay juga mangkir dari panggilan Shin Tae-yong untuk laga melawan Taiwan. Apes bagi Osvaldo Haay, eks penyerang Persija Jakarta ini tak pernah lagi dipanggil Shin Tae-yong  setelah aksi indisiplinernya tersebut.

"Saya tidak memanggil lagi Osvaldo karena dia tidak mau bergabung saat pemusatan latihan yang dimulai tanggal 19 September lalu. Dia bilang sakit, namun tidak ada pemberitahuan ke saya. Pemain harus memiliki tanggung jawab dan disiplin tinggi. Apalagi ini pemanggilan Timnas Indonesia," kata Shin Tae-yong.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya