Kisah Justin Hubner yang Rela Kehilangan Banyak Keistimewaan demi Bela Timnas Indonesia

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Rabu 14 Agustus 2024 15:00 WIB
Justin Hubner rela kehilangan banyak keistimewaan demi Timnas Indonesia (Foto: EPA Images/Adi Weda)
Share :

KISAH Justin Hubner yang rela kehilangan banyak keistimewaan demi bela Timnas Indonesia menarik untuk diulas. Sebab, pengorbanan sang pemain begitu besar.

Hubner merupakan salah satu pemain keturunan yang dinaturalisasi menjadi WNI. Ia resmi berkewarganegaraan Indonesia sejak 6 Desember 2023.

Demi menjadi WNI, Hubner harus melepas paspor dan kewarganegaraan Belanda. Tentu, itu artinya sang pemain harus kehilangan sejumlah keistimewaan demi bisa membela Timnas Indonesia.

Salah satunya, Hubner menjadi orang asing di tanah kelahirannya sendiri yakni Belanda. Belum lagi, ia harus mengurus izin kerja sebagai pemain asing non Uni Eropa.

Jika masih memegang paspor Belanda, Hubner akan dengan mudah mengurus izin kerja selama bermain di Benua Biru. Sebab, ada keistimewaan tersendiri untuk tenaga kerja di negara-negara di bawah bendera Uni Eropa.

Tak hanya itu, untuk saat ini, Hubner juga agak sulit mendapat izin kerja jika pindah ke klub lain di Inggris, terutama di kasta teratas (Premier League). Sebab, ada semacam aturan ketat untuk terbitnya izin kerja, salah satunya ranking negara asal sang pemain di FIFA.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya