BERIKUT enam pemain bintang yang main bareng Ronaldo Kwateh di klub Thailand Muangthong United. Salah satunya adalah jebolan AC Milan!
Hal ini menjadi kabar baik untuk penyerang berusia 19 tahun tersebut. Sebab, dengan banyaknya pemain bintang di dalam skuad, maka Kwateh akan dapat semakin berkembang dan kembali ke performa terbaiknya.
Lalu, siapa saja enam pemain bintang itu? Simak ulasan berikut ini.
6 Pemain Bintang yang Main Bareng Ronaldo Kwateh di Klub Thailand Muangthong United
6. Soponwit Rakyart
Dari posisi penjaga gawang, The Twin Qilins memiliki kiper andalan Timnas Thailand U-23, Soponwit Rakyart. Kiper setinggi 181 cm ini merupakan pemain didikan asli akademi Muangthong United. Di musim ini, ia akan diplot sebagai salah satu kiper andalan untuk membantu tim meraih juara.
5. Purachet Thodsanid
Berikutnya, Ronaldo Kwateh juga akan bermain dengan gelandang muda Timnas Thailand, Purachet Thodsanid. Ia merupakan masa depan Tim Gajah Perang di masa depan. Terbukti, ia sudah memiliki banyak caps di Timnas Thailand pada berbagai kelompok usia.
4. Tristan Do
Di Thai League 2024-2025 ini, Muangthong United juga akan diperkuat oleh pemain Timnas Thailand lainnya, yakni Tristan Do. Pemain berposisi bek kanan ini memiliki 51 caps bersama skuad Gajah Perang.
3. Jacob Mahler
Bukan hanya bermain dengan para bintang Thailand, Kwateh akan bersua dengan Jacob Mahler. Keduanya hampir tak pernah berada dalam satu skuad di Madura United.
Mahler merupakan pemain berkebangsaan Singapura yang memperkuat Sape Kerap pada 2023. Ini menjadi pertemuan yang baik untuk Kwateh.
2. Aly Cissokho
Berikutnya, Muangthong United punya bek tangguh penuh pengalaman, yakni Aly Cissokho. Sepanjang kariernya, pemain berusia 36 tahun itu sudah banyak meraih gelar juara di berbagai liga.
Di antaranya, Aly Cissokho pernah menjuarai Piala Prancis bersama Olympic Lyon, juara Liga Portugal bersama FC Porto, juara Liga Yunani bersama Olympiacos. Ia bahkan pernah menjuarai Thai League 2 bersama Lamphun Warriors.
1. Emil Roback
Di pos penyerangan, Muangthong United memakai jasa pemain asing lain asal Swedia, Emil Roback. Penyerang berusia 21 tahun ini merupakan pemain jebolan tim muda AC Milan.
Jelas Roback akan menjadi pesaing Kwateh untuk mendapat tempat utama di posisi ujung tombak. Namun di sisi lain, ia akan dapat membantu pemain muda Timnas Indonesia itu untuk semakin berkembang.
Itulah enam pemain bintang yang bakal main bareng Ronaldo Kwateh di klub Liga Thailand, Muangthong United. Semoga informasi ini berguna untuk pembaca sekalian.
(Wikanto Arungbudoyo)