Ipswich Town Doakan Elkan Baggott Sukses Jalani Peminjaman di Blackpool FC

Cikal Bintang, Jurnalis
Rabu 07 Agustus 2024 11:00 WIB
Ipswich Town mendoakan yang terbaik bagi Elkan Baggott (Foto: Instagram/@ipswichtown)
Share :

IPSWICH – Ipswich Town mendoakan yang terbaik bagi Elkan Baggott selama menjalani masa peminjaman di Blackpool FC. Pemain Timnas Indonesia itu dipinjam untuk satu musim penuh.

"Semoga beruntung untuk Elkan Baggott, yang akan menghabiskan musim 2024-2025 dengan status pinjaman di Blackpool," tulis Ipswich di akun instagram resminya (@ipswichtown), dikutip Rabu (7/8/2024).

Diketahui, Elkan akan menjalani musim depan bersama Blackpool FC. Artinya, ia urung bermain di Premier League dan akan mentas di kasta ketiga Liga Inggris 2024-2025.

Ini merupakan masa peminjaman kelima pemain berusia 21 tahun itu dari Ipswich Town. Sebelumnya, Elkan sudah pernah dipinjamkan ke King's Lynn (2020-2021), Gillingham FC (2022-2023), Cheltenham Town (2022-2023), dan Bristol Rovers (2023-2024).

Tentunya, ini akan menjadi pengalaman berharga bagi bek Timnas Indonesia itu. Meski belum mendapat kesempatan bermain di kasta teratas, Elkan diharapkan bisa tampil baik di kasta ketiga Liga Inggris.

Elkan mengatakan sangat senang menjadi bagian dari Blackpool FC. Ia akan berusaha memberikan kontribusi terbaiknya untuk tim barunya itu agar dapat masuk dalam skuad utama.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya