Menarik menanti respons Shin Tae-yong ke depan. Pelatih 53 tahun ini diketahui membutuhkan tambahan pemain berkualitas saat Timnas Indonesia mengarungi babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada September 2024 hingga Juni 2025.
(Timnas Indonesia tergabung di grup berat di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (Foto: Aldi Chandra/MPI)
Timnas Indonesia tergabung di Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain dan China. Hanya juara dan runner-up yang lolos otomatis ke putran final Piala Dunia 2026.
Sementara itu, tim yang finis di posisi tiga dan empat akan melanjutkan perjuangan ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Shin Tae-yong menargetkan Timnas Indonesia finis empat besar demi lolos ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
(Ramdani Bur)