Hasil Inter Miami vs Toronto di MLS 2024: Tanpa Lionel Messi yang Cedera, The Herons Menang 3-1!

Andhika Khoirul Huda, Jurnalis
Kamis 18 Juli 2024 10:41 WIB
Para pemain Inter Miami kala berlaga. (Foto: Inter Miami)
Share :

HASIL Inter Miami vs Toronto di MLS 2024 akan diulas dalam artikel ini. The Herons -julukan Inter Miami- sukses meraih kemenangan dengan skor 3-1, meski bermain tanpa sang pemain bintang, Lionel Messi, karena cedera.

Duel Inter Miami vs Toronto dalam laga pekan ke-24 wilayah timur Major League Soccer (MLS) 2024 yang digelar di Chase Stadium, Miami, Florida, Amerika Serikat, pada Kamis (18/7/2024) pagi WIB. Lionel Messi harus absen dalam laga ini karena mengalami cedera di final Copa America 2024.

Dengan hasil tersebut, Inter Miami kembali ke puncak klasemen sementara wilayah timur MLS 2024 dengan raihan 50 poin. Mereka unggul dua angka dari FC Cincinnati yang berada di tempat kedua.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Pertandingan berjalan cukup alot di menit-menit awal. Kedua tim bermain dalam tempo lambat dan kurang kreatif untuk menciptakan peluang.

Baru pada menit 17, Toronto FC mengancam gawang Inter Miami lewat sepakan Lorenzo Insigne. Namun, tendangannya yang menyambar umpan tarik Raoul Petretta mengarah tepat ke pelukan Drake Callender.

Sepuluh menit berselang, Toronto FC kembali memperoleh peluang emas lewat sebuah serangan balik cepat. Sayangnya, Deandre Kerr gagal mensontek bola dengan apik saat berada di mulut gawang sehingga tuan rumah belum kebobolan.

Pada menit 43, justru Inter Miami yang akhrinya sukses memecah kebuntuan lebih dulu lewat gol Diego Gomez. Dia lolos dari jebakan offside saat menerima umpan terobosan dari lini kedua dan langsung menghantam bola dengan sepakan kerasnya yang tak mampu dijangkau kiper lawan. Alhasil, skor 1-0 menutup babak pertama.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya