Hasil FC Dallas vs LA Galaxy di MLS 2024: Maarten Paes Clean Sheet, FC Dallas Menang 2-0!

Cikal Bintang, Jurnalis
Minggu 14 Juli 2024 09:57 WIB
Maarten Paes kala membela FC Dallas. (Foto: Reuters)
Share :

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, FC Dallas enggan menurunkan tempo serangannya sejak awal pertandingan. Toros Hoops Burns mampu mengurung pertahanan LA Galaxy dengan permainan cepat.

Hasilnya manis, FC Dallas mampu mencetak gol kedua lewat serangan cepat yang diinisiasi oleh Asier Illarramendi. Dia mampu mengirim umpan matang yang kemudian diselesaikan dengan baik oleh Logan Farrington (55’).

Setelah gol itu, LA Galaxy mencoba untuk mengejar ketertinggalan. Namun sayang, upaya Riqui Puig dan kolega berakhir sia-sia. FC Dallas sukses mengalahkan LA Galaxy 2-0.

Berikut Susunan Pemain FC Dallas vs LA Galaxy:

FC Dallas (4-4-2): Maarten Paes (GK), Ema Twumasi, Sebastien Ibeagha, Nkosi Tafari, Sam Junqua, Katlego Ntsabeleng, Sebastien Lletget, Asier Illarramendi, Bernard Kamungo, Logan Farrington, Petar Musa.

Pelatih: Peter Luccin

LA Galaxy (4-2-3-1): John McCarthy (GK), Miki Yamane, Jalen Neal, Maya Yoshida, John Nelson, Marco Delgado, Edwin Cerrillo, Gabriel Pec, Riqui Puig, Diego Fagundez, Joseph Paintsil.

Pelatih: Greg Vanney

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya