Masyarakat Indonesia Ledek Timnas Thailand U-23 yang Dibantai Arab Saudi U-23 5-0 di Piala Asia U-23 2024: Katanya King ASEAN!

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Sabtu 20 April 2024 07:28 WIB
Timnas Thailand U-23 dibuat babak belur 5-0 oleh Arab Saudi U-23 di Piala Asia U-23 2024. (Foto: Instagam/changsuek)
Share :

MASYARAKAT Indonesia meledek Timnas Thailand U-23 yang dibantai Arab Saudi 5-0 di Piala Asia U-23 2024. Netizen Tanah Air pun mengejek Thailand U-23 yang kerap disebut Rajanya Asia Tenggara alias King ASEAN, tetapi justru babak belur di matchday kedua Grup C tersebut.

Ya, Thailand U-23 baru saja bersua Arab Saudi U-23 di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar pada Jumat 19 April 2024. Sebelum pertandingan tersebut, Thailand U-23 sejatinya tengah dalam kepercayaan diri yang tinggi.

Bagaimana tidak, Thailand U-23 mampu membungkam Irak U-23 dengan skor meyakinkan 2-0. Berkat kemenangan atas Irak U-23, tim Gajah Perang muda itu pun dijagokan untuk bisa menang atas Arab Saudi U-23.

Nahasnya, semua itu hanya prediksi semata. Sebab Thailand U-23 justru babak belur dihajar Arab Saudi U-23. Bahkan Thailand U-23 sudah kebobolan ketika laga baru berjalan empat menit.

Pada babak pertama, Thailand U-23 dibuat hancur 3-0 oleh Arab Saudi. Lalu dua gol tambahan dicetak Arab Saudi U-23 untuk semakin mengubur Thailand U-23 di laga tersebut.

Menanggapi kekalahan Thailand U-23 tersebut, banyak pencinta sepakbola Tanah Air yang meledek pasukan Issara Sritaro tersebut. Masyarakat Indonesia tepatnya meledek Thailand yang kerap disebut King ASEAN tapi justru tak berdaya melawan Arab Saudi U-23.

“Yang katanya King ASEAN,” ejek akun Tiktok @hanzz24_k dalam postingannya soal hasil laga Thailand U-23 vs Arab Saudi U-23, dikutip Sabtu (20/4/2024).

“Wkwk kasian banget. Thailand tadi digempur habis-habisan,” komentar @nuraininuraini7102 dalam postingan @hanzz24_k.

Terlepas dari kekalahan itu, Thailand U-23 masih memiliki kans yang besar untuk lolos ke perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Sebab saat ini pun Thailand U-23 masih bertengger di peringkat kedua dengan 3 poin.

Thailand U-23 akan menghadapi tim terlemah di Grup C, yakni Tajikistan U-23 di laga pamungkas nanti. Thailand U-23 wajib menang untuk bisa memastikan diri lolos ke babak berikutnya.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya