Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Yordania U-23 di Piala Asia U-23 2024: Komang Teguh Jadi Cadangan?

Ramdani Bur, Jurnalis
Jum'at 19 April 2024 13:35 WIB
Berikut prediksi line up Timnas Indonesia U-23 vs Yordania U-23 di perempatfinal Piala Asia U-23 2024. (Foto: PSSI)
Share :

PREDIKSI line up Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Yordania U-23 di Piala Asia U-23 2024 akan diulas Okezone. Sesuai jadwal, Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Yordania U-23 di laga pamungkas Grup A Piala Asia U-23 2024, Minggu 21 April 2024 pukul 22.30 WIB.

Laga ini menjadi penting bagi kedua tim karena bakal menentukan siapa yang lolos ke perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Timnas Indonesia U-23 hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke perempatfinal Piala Asia U-23 2024.

Sementara itu, Timnas Yordania U-23 wajib menang atas Timnas Indonesia U-23, sambil berharap di laga lain, Qatar U-23 menang atas Australia U-23 atau skor berakhir imbang.

Beruntung jelang melawan Timnas Yordania U-23, Timnas Indonesia U-23 mendapatkan kabar baik. Ivar Jenner yang absen karena skorsing saat Timnas Indonesia U-23 menang 1-0 atas Timnas Australia U-23, dapat diturunkan di laga besok lusa.

Begitu juga dengan Justin hubner yang dalam kondisi bugar. Sebelumnya di laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Australia U-23 yang berlangsung semalam, Justin Hubner hanya bermain 18 menit di waktu normal karena baru tiba di Qatar pada pagi harinya.

Lantas, formasi apa yang bakal digunakan Shin Tae-yong? Pelatih 53 tahun ini masih mengandalkan formasi andalannya, yakni 3-4-3. Di posisi penjaga gawang masih bercokol Ernando Ari.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya