Breaking News: PSSI Sebut Ada 2 Pemain Keturunan yang Segera Diproses Naturalisasi untuk Perkuat Timnas Indonesia

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Selasa 02 April 2024 21:17 WIB
Arya Sinulingga (tengah) mengatakan ada 2 pemain keturunan yang segera diproses untuk memperkuat Timnas Indonesia. (Foto: Andika Rachmansyah/MPI)
Share :

ANGGOTA Exco PSSI, Arya Sinulingga, mengonfirmasi ada 2 pemain keturunan yang segera diproses untuk dinaturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Namun, Arya Sinulingga tidak mau membocorkan siapa dua pemain keturunan yang dimaksud.

Ia mengatakan selama si pemain belum tiba di Indonesia, PSSI belum mau membocorkan sosok pesepakbola keturunan yang dimaksud. Selain Calvin Verdonk (NEC Nijmegen), Ole Romeny (FC Utrecht) dan Jairo Riedewald (Crystal Palace) disebut-sebut masuk radar PSSI.

(Calvin Verdonk dikabarkan segera perkuat Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@c.verdonk)

“Sesuai kata pak ketum, mudah-mudahan akan ada dua pemain yang diproses dalam waktu dekat,” kata Arya Sinulingga kepada wartawan termasuk MNC Portal Indonesia, Selasa (2/4/2024).

“Saya tidak mau ngomong Calvin (Verdonk). Yang pasti kalau dia belum sampai ke Indonesia, kami tidak mau ngomong, kami enggak mau janji karena ada prosesnya (yang harus dilewati),” sambung dia.

Arya Sinulingga menegaskan ada rangkaian proses yang harus dijalani lebih dulu oleh Calvin Verdonk. Karena itu, alangkah baiknya jika tidak membicarakan tentang pemain tersebut.

Satu hal yang pasti, PSSI memang sedang berupaya memproses dua pemain keturunan dan mendatangkan pemain tersebut ke Indonesia untuk diperkenalkan secara resmi sebagai calon pemain naturalisasi.

“Kembali lagi, kita kan tahu ada prosesnya. Prosesnya pertama mereka harus datang ke sini dulu karena mereka harus pergi ke kedubesnya untuk menyatakan ingin pindah kewarganegaraan. Yang kedua harus tes kesehatan dan lain-lain. Setelah itu harus dicari waktu liburnya dia,” ujarnya.

(Ole Romeny pemain naturalisasi Timnas Indonesia selanjutnya?)

“Teman-teman tahu prosesnya, pas FIFA Matchday biasanya. Tapi, kita juga cari celahnya siapa tahu ada bulan-bulan tertentu yang dia bisa pergi dari klubnya, dapat izin dari klubnya dan ini yang sedang diusahakan pak Erick agar bisa datang ke Indonesia untuk prosesnya jalan,” lanjutnya.

“Setelah itu baru ke BIN, kemenpora, mensesneg, DPR, Presiden, dan sumpah. Mudah-mudahan bisa bagus prosesnya karena naturalisasi membuat tingkat permainan kita semakin baik. Jadi ini baguslah untuk Timnas kita,” papar Arya.

Harapannya, dua pemain keturunan ini sudah bisa turun saat Timnas Indonesia menjamu Irak (6 Juni 2024) dan Filipina (11 Juni 2024) di dua laga pamungkas Grup F Kualifikasi Piala Dunai 2026 zona Asia. Kemenangan dibutuhkan Timnas Indonesia demi menyegel tempat di putaran final Piala Asia 2027 dan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya