PELATIH Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyindir bek Timnas Vietnam Do Duy Manh yang menyebut skuad Garuda layaknya Timnas Belanda. Shin Tae-yong mengatakan, Do Duy Manh tidak bisa membaca artikel karena mana mungkin pemain Timnas Belanda bisa memperkuat Timnas Indonesia.
Medio pekan lalu, Do Duy Manh memang mengeluarkan pernyataan yang nyeleneh. Ia mengatakan bingung bakal berhadapan dengan Timnas Indonesia atau Timnas Belanda di lanjutan Kualifikasi Piala Dunai 2026 pada 21 dan 26 Marer 2024, mengingat di skuad Garuda saat ini terdapat sembilan pemain berdarah Belanda.
(Justin Hubner, salah satu pemain berdarah Belanda di skuad Timnas Indonesia. (Foto: REUTERS)
Shin Tae-yong pun angkat suara perihal pernyataan kontroversi yang diucapkan Do Duy Manh. Pelatih asal Korea Selatan ini mengungkapkan pemain berusia 27 tahun itu tidak membaca berita.
Shin Tae-yong menjelaskan bagaimana proses pemain keturunan Belanda dapat memperkuat Timnas Indonesia. Sebab, para pemain tersebut memang memiliki darah keturunan Indonesia dan sudah menjadi warga negara Indonesia melalui proses naturalisasi.
“Mungkin dia tidak bisa baca artikel mungkin, pemain Belanda mana mungkin bisa main di Timnas Indonesia,” kata Shin Tae-yong kepada awak media termasuk MNC Portal Indonesia, Senin 18 Maret 2024.
“Karena dia punya paspor Indonesia, jadi bisa membela Timnas Indonesia. Kan tidak mungkin ya Timnas Belanda bisa main di Timnas Indonesia,” lanjut eks pelatih Seongnam FC ini.
Duy Manh sendiri mengungkapkan pernyataan kontroversial itu setelah mengetahui Timnas Indonesia dihuni 10 pemain naturalisasi untuk melawan Vietnam. Sebanyak 10 pemain yang dimaksud adalah Jay Idzes, Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, Nathan Tjoe-A-On, Marc Klok, Jordi Amat, Sandy Walsh, Ivar Jenner, Rafael Struick, dan Justin Hubner.
(Jordi Amat absen lawan Timnas Vietnam karena cedera. (Foto: REUTERS)
Terbaru, Jordi Amat dicoret dari skuad karena mengalami cedera. Tak hanya Jordi Amat saja, dua pemain lainnya yaitu Yance Sayuri dan Elkan Baggot juga dicoret dari skuad Timnas Indonesia karena masalah yang sama.
Menariknya, Duy Manh yang melontarkan pernyataan kontroversial itu justru tidak menjadi bagian dari skuad Vietnam untuk melawan Timnas Indonesia. Pelatih Vietnam, Philippe Troussier, telah mencoretnya dan telah menetapkan 28 pemain yang akan dibawa untuk melawan Skuad Garuda.
Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam sebanyak dua pertemuan. Laga pertama digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis, 21 Maret 2024 pukul 20.30 WIB. Kemudian, laga kedua dilangsungkan di Stadion National My Dinh pada Selasa, 26 Maret 2024 pukul 19.00 WIB.
(Ramdani Bur)