MEDIA Vietnam, The Thao 247, ketakutan melihat Timnas Indonesia diperkuat 10 pemain naturalisasi saat menghadapi Timnas Vietnam di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 21 dan 26 Maret 2024. Menurut The Thao 247, Timnas Indonesia sangat kuat berkat bantuan pemain-pemain keturunan baru seperti Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen.
Kamis, 7 Maret 2024 siang WIB, Shin Tae-yong mengumumkan 28 pemain yang dipersiapkan untuk menghadapi Vietnam. Dari 28 pemain itu, 10 di antaranya merupakan pemain yang sudah atau akan menjalani proses naturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
(Jay Idzes siap debut di laga Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam. (Foto: Instagram/@shintaeyong7777)
Mereka ialah Thom Haye, Nathan Tjoe, Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, Ivar Jenner, Justin Hubner, Rafael Struick, Jordi Amat, Sandy Walsh dan Marc Klok. Untuk empat pemain yang disebut pertama tengah menunggu debutnya bersama Timnas Indonesia.
Rencananya pada Selasa 12 Maret 2024, Thom Haye, Nathan Tjoe , Maarten Paes dan Ragnar Oratmangoen akan menjalani sumpah WNI di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Jika pengambilan sumpah sesuai jadwal, nama-nama di atas (di luar Maarten Paes) bisa didaftarkan untuk laga kontra Vietnam.
Kehadiran Thom Haye dan kawan-kawan tentunya membuat Timnas Indonesia semakin kuat. Keberadaan mereka membuat peluang Timnas Indonesia menang atas Vietnam dalam laga kandang dan tandang sangat besar.
Jika menang kandang dan tandang atas Vietnam, Timnas Indonesia hampir pasti lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dan putaran final Piala Asia 2027. Karena itu, harapannya Thom Haye dan kawan-kawan bisa turun di laga versus Vietnam.
“Daftar pemain Timnas Indonesia melawan Vietnam: Sangat kuat dengan 10 pemain naturalisasi,” tulis The Thao 247 dalam judul artikel yang mereka buat.
(Thom Haye menanti debut bersama Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@thomhaye)
“Pelatih Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia menunjukan ambisi besar dalam dua laga mendatang melawan Vietnam dengan mengumpulkan sederet pemain naturalisasi yang merumput di Eropa,” lanjut The Thao 247.
“Karena itu, Timnas Indonesia sangat bertekad meraih poin melawan Vietnam untuk meningkatkan posisi mereka sekaligus meningkatkan harapan lolos ke babak selanjutnya,” tutup media Vietnam tersebut.
(Ramdani Bur)