Bek Timnas Malaysia U-23 Remehkan Timnas Indonesia U-23 Jelang Piala AFF U-23 2023: Mereka Belum Tentu Lolos Final!

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 16 Agustus 2023 16:18 WIB
Timnas Indonesia U-23 diremehkan Malaysia di Piala AFF U-23 2023. (Foto: REUTERS)
Share :

Bagaimana dengan persiapan Timnas Indonesia U-23 jelang laga menghadapi Malaysia U-23? Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, menggelar internal game pada Selasa, 15 Agustus 2023.

Ia pelan-pelan menaikkan intensitas latihan ke level yang lebih tinggi, yakni 70-80 persen. Harapannya pada Jumat 18 Agustus 2023, level permainan Timnas Indonesia U-23 sudah menemukan bentuk permainannya.

"Apalagi ini tiga hari sebelum pertandingan (menghadapi Malaysia). Jadi hampir 70-80 persen dinaikkan intensitas latihannya dengan salah satunya menggelar game internal," kata Shin Tae-yong mengutip dari laman resmi PSSI.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya