Media Vietnam Ketakutan Lihat Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Hadapi Argentina: Argentina Bisa Dikejutkan!

Ramdani Bur, Jurnalis
Senin 29 Mei 2023 10:06 WIB
Timnas Indonesia turun dengan skuad terbaik untuk hadapi Palestina dan Argentina di FIFA Matchday Juni 2023. (Foto: Aldi Chandra/MNC Portal Indonesia)
Share :

“Tercatat, 10 pemain Timnas Indonesia bermain di luar negeri. Sebanyak enam di antaranya berkarier di Eropa. Dengan hadirnya 10 pemain ini, Indonesia berpeluang memberikan kejutan kepada Argentina yang merupakan juara Piala Dunia 2022,” lanjut The Thao 247.

(Lionel Messi siap turun di laga Timnas Indonesia vs Timnas Argentina)

Argentina pun datang ke Indonesia dengan skuad terbaik. Seluruh pemain yang tampil sebagai starter di final Piala Dunia 2022 kontra Prancis dibawa pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni.

Karena itu, nama-nama beken seperti Lionel Messi, Emiliano Martinez, Angel Di Maria hingga Julian Alvarez dibawa Scaloni. Benar, Argentina minus nama-nama besar Lisandro Martinez, Paulo Dybala dan Lautaro Martinez. Namun, nama-nama ini lebih banyak akrab dengan bangku cadangan di Piala Dunia 2022.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya