Indra Sjafri Pastikan Timnas Indonesia U-22 Siap Hadapi Vietnam di Semifinal SEA Games 2023, Pertanda Garuda Muda Menang Telak?

Cikal Bintang, Jurnalis
Jum'at 12 Mei 2023 11:06 WIB
Indra Sjafri pastikan Timnas Indonesia U-22 siap hadapi Vietnam di semifinal SEA Games 2023 (Foto: PSSI)
Share :

TIMNAS Indonesia U-22 bakal menghadapi musuh bebuyutan, Vietnam di semifinal SEA Games 2023. Menjelang pertandingan itu, pelatih Garuda Muda -julukan Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memastikan anak asuhnya siap menghadapi Golden Star Warriors muda -julukan Timnas Vietnam U-22.

Vietnam berhasil memastikan diri lolos ke semifinal SEA Games 2023 usai ditahan imbang Thailand 1-1 di laga terakhir Grup B. Laga antara Vietnam kontra Thailand tersaji di Visakha Stadium Phnom Penh, Kamboja, pada Kamis (11/5/2023) malam WIB.

Berkat hasil tersebut, Vietnam melenggang ke semifinal SEA Games 2023 dengan status runner-up Grup B. Alhasil, tim besutan Philippe Troussier tersebut bakal menghadapi Timnas Indonesia U-22 di semifinal yang melaju dengan status juara Grup A.

Indra Sjafri beserta jajarannya pun turut menyaksikan laga Vietnam kontra Thailand. Pria yang juga menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI itu pun telah menganalisa skema permainan dari kedua tim.

"Malam ini kami menyaksikan langsung laga Thailand dan Vietnam yang berakhir dengan hasil imbang," kata Indra dikutip dari laman resmi PSSI, Jumat (12/5/2023).

Selepas menyaksikan duel tersebut, Indra Sjafri memastikan Timnas Indonesia U-22 siap menghadapi Vietnam. Kini, Garuda muda tengah menjalani masa pemulihan terlebih dahulu sebelum mempersiapkan strategi dan taktikal jelang laga kontra Vietnam di semifinal SEA Games 2023.

"Kami sudah siap melawan Vietnam nanti," ujar Indra Sjafri.

"Hari ini kami menjalani latihan pemulihan di hotel. Besok kami persiapan latihan strategi dan taktikal jelang laga semifinal," lanjutnya.

Adapun duel antara Timnas Indonesia U-22 kontra Vietnam akan berlangsung di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pada Sabtu (13/5/2023). Kemenangan menjadi satu-satunya cara bagi Garuda Muda untuk lolos ke final SEA Games 2023.

Untuk menyaksikan rangkaian acara SEA Games 2023, Anda bisa streaming langsung melalui Vision+ atau RCTI+ dan menonton pertandingan SEA Games secara lengkap mulai dari pertandingan olahraga, ceremonial, hingga berbagai highlights pertandingan yang sudah berlangsung.

(Dimas Khaidar)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya