PENYEBAB Timnas Indonesia U-22 lebih baik tantang Timnas Vietnam U-22 ketimbang Timnas Thailand U-22 di semifinal SEA Games 2023 akan diulas Okezone. Timnas Indonesia U-22 hampir pasti finis sebagai juara Grup A SEA Games 2023 setelah mengoleksi sembilan poin dari tiga pertandingan.
Berhubung selisih gol yang dijadikan tolok ukur ketika ada dua tim memiliki poin sama (penentuan posisi yang lebih baik), hanya keajaiban yang bisa menggagalkan Timnas Indonesia U-22 finis sebagai juara grup.
Ketika fase grup menyisakan satu pertandingan lagi, Timnas Indonesia U-22 duduk di puncak dengan koleksi sembilan poin dan selisih gol +11. Sementara itu, Myanmar di tempat kedua dengan selisih gol -2.
Nantinya di semifinal, Timnas Indonesia U-22 akan menantang runner-up Grup B yang bakal diisi Thailand atau Vietnam. Setelah melewati tiga pertandingan, Thailand duduk di puncak dengan sembilan poin (selisih gol +7), sedangkan Vietnam di tempat kedua juga dengan sembilan poin (selisih gol +5).
Kedua tim akan bertemu di laga pamungkas Grup B SEA Games 2023 pada Kamis, 11 Mei 2023 malam. Tim yang memenangkan pertandingan akan lolos ke semifinal sebagai juara Grup B, sekaligus menghindari Timnas Indonesia U-22 di semifinal.
Namun, jika melihat kondisi saat ini, Vietnam lebih berpeluang menghadapi Timnas Indonesia U-22 di semifinal SEA Games 2023, alias mereka finis sebagai runner-up Grup B. Sebab, secara kualitas Vietnam masih di bawah Thailand.
Benar, Vietnam memenangkan tiga laga awal Grup B SEA Games 2023, namun performa skuad asuhan Philippe Troussier masih jauh dari kata baik. Ditambah lagi, level lawan-lawan Vietnam juga jauh dari kata bagus. Malaysia yang menargetkan lolos ke final SEA Games 2023 juga bermain di bawah standar.
(Timnas Vietnam U-22 main standar di SEA Games 2023)
Ketika dihadapkan dengan tim selevel atau level yang lebih tinggi, Vietnam kerap kesulitan. Terbukti saat turun di Doha Cup yang berlangsung di Uni Emirat Arab pada Maret 2023, Vietnam dihajar Uni Emirat Arab 4-0, dihancurkan Irak 3-0 dan bermain 0-0 kontra Kirgizstan.
Hal itu berbeda dengan Thailand yang tampil lebih matang. Tampil di turnamen yang sama, Thailand menahan Arab Saudi 2-2 dan menang 1-0 atas Qatar. Alhasil di SEA Games 2023, performa impresif dilanjutkan skuad asuhan Issara Sritaro dengan menumbangkan Singapura 3-1, Malaysia 2-0 dan Laos 4-1.
Karena itu, Thailand diprediksi bakal menang atas Vietnam. Dengan begitu, Timnas Indonesia U-22 akan menantang Vietnam di semifinal SEA Games 2023. Barulah andai sanggup menumbangkan Vietnam, Timnas Indonesia U-22 akan menantang Thailand di partai puncak.
Untuk menyaksikan rangkaian acara SEA Games 2023, Anda bisa streaming langsung melalui Vision+ atau RCTI+ dan menonton pertandingan SEA Games secara lengkap mulai dari pertandingan olahraga, ceremonial, hingga berbagai highlights pertandingan yang sudah berlangsung.
Link Vision+: https://visionplus.link/PyxgwCRdtH
Link RCTI+: https://www.rctiplus.com/category/47/sea-games
(Ramdani Bur)