PERMINTAAN Cristiano Ronaldo, Zinedine Zidane berpotensi jadi pelatih baru Al Nassr. Sang megabintang asal Portugal sebelumnya pernah bermain di bawah asuhan pelatih asal Prancis itu di Real Madrid.
Pada Kamis 13 April 2023, Al Nassr memutuskan untuk berpisah dengan sang pelatih Rudi Garcia. Eks pelatih AS Roma itu hengkang dengan kesepakatan bersama namun ada rumor mengenai perselisihan dengan para pemain di ruang ganti.
Beberapa nama pelatih papan atas seperti Mauricio Pochettino hingga Julian Nagelsmann tiba-tiba muncul ke permukaan. Namun, Al Nassr dapat saran dari Cristiano Ronaldo agar menunjuk mantan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.
Dilansir dari Express, Jumat (14/4/2023), Ronaldo kabarnya ingin Zidane menggantikan Garcia di Al Nassr. Keduanya sebelumnya sukses bersama di Los Blancos -julukan Madrid- dengan memenangkan tiga mahkota Liga Champions pada 2016 hingga 2018.
Menurut warta tersebut, Al Nassr sudah mengajukan penawaran secara lisan kepada mantan gelandang serang Timnas Prancis itu. Mereka berharap bisa meyakinkan Zidane untuk melatih tim asal Riyadh tersebut.
Ronaldo kabarnya terlibat langsung dalam diskusi tersebut. Penyerang berusia 38 tahun itu pun berharap dia bisa mendapatkan pelatih yang diinginkannya itu.