PRESIDEN Federasi Sepakbola Dunia (FIFA), Gianni Infantino, mencuri perhatian kala merespons sanksi ringan untuk Indonesia usai batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Dia memberi tanggapan berupa pesan jabat tangan.
Ya, Indonesia akhirnya mendapat kepastian soal sanksi yang dijatuhkan FIFA setelah batal menggelar ajang Piala Dunia U-20 2023. Hal itu diketahui pada Kamis, 6 April 2023 malam WIB.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan langsung sanksi yang diberikan FIFA kepada Indonesia, yakni hanya berupa pembekuan dana FIFA Forward. Dengan hanya mendapat sanksi administratif, Indonesia dipastikan terhindar dari hukuman berat yang selama ini dikhwatirkan.
Sebelumnya, Indonesia memang dinilai bisa terancam terkena sanksi berat karena batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 223. Bahkan sempat disebutkan, sepakbola Indonesia terancam dibekukan dari kegiatan resmi FIFA.
Tak ayal, Erick Thohir begitu bersyukur bisa membuat sepakbola Indonesia terhindar dari sanksi berat. Dia pun meluapkan rasa syukurnya itu di Instagram sembari mengumumkan sanksi yang diberikan FIFA.
“Atas rahmat Allah SWT dan doa dari seluruh rakyat Indonesia, khususnya para pencinta sepakbola, Indonesia tidak dikenakan sanksi berat seperti dikucilkan dari sepakbola dunia,” tulis Erick Thohir di akun Instagram pribadinya, @erickthohir.