HITUNG-hitungan Barcelona juara Liga Spanyol 2022-2023 usai Real Madrid kalah dari Villarreal akan dibahas Okezone di artikel ini. Sekadar diketahui, Real Madrid baru saja dipermalukan Villarreal dengan skor 2-3 di Stadion Santiago Bernabeu, pada Minggu (9/4/2023) dini hari WIB.
Kekalahan Los Blancos -julukan Real Madrid- dari Villarreal pada pekan ke-28 Liga Spanyol 2022-2023 ini memberi keuntungan bagi rival abadinya, Barcelona. Bagaimana tidak, hasil tersebut membuat kans Barcelona untuk menjadi juara Liga Spanyol musim ini semakin terbuka lebar.
Bahkan, Barcelona dapat merebut titel juara Liga Spanyol 2022-2023 lebih cepat setelah jarak poin dari Real Madrid semakin menjauh. Blaugrana-julukan Barcelona- saat ini masih kukuh di puncak klasemen Liga Spanyol 2022-2023 dengan koleksi 71 poin dari 27 laga.
Barcelona unggul 12 angka dari Real Madrid yang membuntuti di urutan kedua dengan torehan 59 poin dari 28 laga. Kini, tim besutan Xavi Hernandez itu memiliki kesempatan untuk memperlebar jarak menjadi 15 poin jika sukses menekuk Girona, pada Selasa 11 April 2023 mendatang.
Jika menang atas Girona, Barcelona dipastikan unggul 15 poin dari Real Madrid dan membuat posisi mereka semakin nyaman untuk menjaga asa juara Liga Spanyol musim ini. Setidaknya, Barcelona memiliki sisa 10 laga lagi di musim ini setelah melawan Girona.
Jika tampil konsisten, Barcelona dapat mengunci gelar juara Liga Spanyol 2022-2023 lebih cepat pada pekan ke-33. Skenario ini bisa terjadi jika Barcelona dan Real Madrid sama-sama menyapu bersih kemenangan dari pekan 29 hingga pekan 33.
Dalam situasi ini, maka Barcelona bakal mengoleksi 89 poin, sedangkan Real Madrid membukukan 74 poin hingga pekan 33. Keunggulan 15 poin pada pekan 33 bisa dibilang sulit untuk dikejar oleh Real Madrid, meskipun Barcelona kalah pada laga sisanya.
Seandainya Barcelona kalah pada laga sisa setelah pekan ke-33 dan perolehan poinnya sama dengan Real Madrid di pekan terakhir nanti, maka Blaugrana yang berhak menyabet gelar juara Liga Spanyol 2022-2023. Pasalnya, tim besutan Xavi Hernandez itu menang head-to-head atas Los Blancos.
Adapun, Barcelona bisa saja menyegel gelar juara lebih cepat sebelum pekan ke-33. Hal ini bisa terjadi seandainya Real Madrid terpeleset dan mengalami kekalahan beruntun hingga sebelum pekan ke-33.
Situasi tersebut kemungkinan bisa terjadi. Mengingat, Real Madrid masih aktif berkompetisi di Liga Champions 2022-2023 dan Copa Del Rey 2022-2023 termasuk Liga Spanyol musim ini. Melakoni tiga kompetisi berbeda ini tentu membuat Los Blancos terancam kehilangan fokus dan terpeleset.
(Rivan Nasri Rachman)