Dipanggil Timnas Indonesia untuk Lawan Burundi di FIFA Matchday Maret 2023, Marc Klok Bimbang

Miftahul Ghani, Jurnalis
Kamis 16 Maret 2023 14:18 WIB
Marc Klok bimbang jadwal Persib Bandung berdekatan dengan pertandingan Timnas Indonesia - FOTO: PSSI
Share :

GELANDANG Persib Bandung Marc Klok mengaku bimbang setelah dipanggil Timnas Indonesia untuk menghadapi Burundi di FIFA Matchday Maret 2023. Laga Timnas Indonesia vs Burundi akan dilangsungkan pada 25 dan 28 Maret 2023.

Jelang pertandingan penting untuk peringkat Timnas Indonesia di ranking FIFA, Marc Klok belum bisa memberi kepastian apakah bisa langsung bergabung atau tidak. Hal ini karena jadwal laga tersebut, berdekatan dengan pertandingan Persib Bandung di Liga 1 2022-2023.

Persib Bandung akan menghadapi dua pertandingan dengan jarak yang berdekatan, sehingga Marc Klok belum tentu bisa langsung bergabung dengan Timnas Indonesia. Gelandang naturalisasi ini juga tidak ingin absen membela klubnya.

Perlu diketahui, Persib Bandung akan bermain pada 20 Maret 2023 melawan Dewa United. Klub kebanggaan masyarakat Bandung itu juga direncanakan untuk menggelar pertandingan tunda melawan Bhayangkara FC pada 24 Maret 2023.

Karena jadwal yang sangat berdekatan, Marc Klok meminta PSSI untuk memberi jalan tengah. Sang gelandang sangat ingin membela Timnas Indonesia, tapi, ia juga ingin berkontribusi untuk Persib Bandung.

"Sekarang kita harus fokus menatap pertandingan Persib melawan Dewa United. Saya tidak ingin kehilangan satu pertandingan pun untuk Persib karena seluruh pertandingan tersisa sangat penting bagi kami," kata Marc Klok, Kamis (16/3/2023).

"Klub (Persib) harus tanya PSSI bagaimana, karena saya mau main semua game, termasuk memperkuat Timnas dan klub. Semoga kita dapatkan solusi yang terbaik," tambahnya.

Pada kesempatan ini, Marc Klok juga mengungkapkan rasa bahagianya karena kembali dipercaya masuk skuad Timnas Indonesia oleh Shin Tae-yong. Gelandang Persib Bandung itu masuk dalam daftar 28 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi Burundi di FIFA Matchday Maret 2023.

"Saya sangat senang kembali terpilih lagi untuk dipanggil Timnas, saya tidak sabar untuk main di FIFA Matchday. Pertandingan ini penting untuk posisi negara di FIFA ranking," pungkas pemain berusia 29 tahun ini.

(Maulana Yusuf)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya