FIFA segera resmikan format baru Piala Dunia 2026. Nantinya, Piala Dunia edisi ke-23 itu bakal diikuti 48 negara dan dibagi dalam 12 grup.
Untuk diketahui kembali, perubahan itu jelas berbeda dari penyelenggaraan Piala Dunia edisi sebelumnya. Ambil contoh di Piala Dunia 2022, yang masih diikuti 32 negara dan dibagi atas delapan grup.
Namun, di Piala Dunia 2026 nanti, sebanyak 48 negara bisa ambil bagian di turnamen bergengsi empat tahunan itu. Sebatas informasi, sebelumnya desas-desus perubahan format itu sudah beredar sejak penyelenggaraan Piala Dunia 2022.
Bahkan FIFA disebutkan menyiapkan beragam format baru untuk Piala Dunia 2026. Akan tetapi, laman Twitter Asean Football, @theaseanball, memberikan informasi terkait format yang dipilih FIFA untuk Piala Dunia 2026.
Nantinya, Piala Dunia 2026 bakal diikuti 48 tim. Kemudian, 48 tim itu akan dibagi ke 12 grup, yang berisi empat tim tiap grupnya.
Lalu dua tim teratas bakal otomatis melaju ke babak 32 besar. Untuk menggenapi 32 tim di babak 32 besar, diambil dari delapan tim terbaik, yang menempati peringkat ketiga dari total 12 grup yang ada.