Media Vietnam Bahagia Shayne Pattyanama Resmi Jadi WNI, Tak Sabar Duel Ulang Timnas Indonesia vs Vietnam?

Maulana Yusuf, Jurnalis
Rabu 25 Januari 2023 15:07 WIB
Shayne Pattynama resmi menjadi WNI. (Foto: PSSI)
Share :

MEDIA Vietnam, The Thao 247, bahagia Shayne Pattynama resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Apakah ini pertanda The Thao 247 berharap duel ulang antara Timnas Indonesia vs Vietnam segera terjadi?

Selasa, 24 Januari 2023, menjadi hari yang ditunggu-tunggu Shayne Pattynama. Setelah menunggu bertahun-tahun lamanya, Shayne Pattynama akhirnya merelisasikan keinginan sang ayah, yakni menjadi WNI dan segera memperkuat Timnas Indonesia.

"Sepakbola Indonesia mendapat kabar baik lagi di awal tahun 2023 ketika ada bek kiri naturalisasi asal Belanda, Shayne Pattynama," tulis The Thao 247, Rabu (25/1/2023).

Shayne Pattynama yang merupakan pemain kelahiran Lelystad, Belanda pada 11 Agustus 1998. Ia biasa bermain sebagai bek kiri dan kini mentas bersama klub asal Norwegia, Viking FK.

Sebelum membela Viking FK sejak 2021, Shayne Pattynama bermain untuk tim muda Ajax Amsterdam antara tahun 2007-2010, akademi FC Utrecht (2010-2017), Jong Utrecht (2017-2019), dan SC Telstar (2019-2021). Shayne Pattynama merupakan pemain blasteran karena memiliki ayah orang Indonesia dan ibu Belanda.

Usai mengucapkan sumpah sebagai WNI, Shayne Pattynama berharap bisa segera berkontribusi untuk Timnas Indonesia di kancah internasional. Pemain 24 tahun itu sudah tak sabar untuk membawa Skuad Garuda berprestasi di kancah internasional.

“Apa yang saya inginkan selanjutnya? Saya ingin segera bermain bersama timnas Indonesia. Saya ingin bertemu teman-teman baru saya di tim nasional Indonesia. Saya sudah lama menunggu ini," kata Shayne Pattynama.

Karena itu, pada FIFA Matchday Maret 2023 yang berlangsung pada 20-28 Maret 2023, Shayne Pattynama sudah bisa bermain untuk Timnas Indonesia. Secara pribadi, Shayne Pattynama mengatakan sangat ingin bertemu dengan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong secara langsung.

Sebelumnya, Shayne Pattynama dan Shin Tae-yong belum pernah bertemu langsung. Harapannya, kehadiran Shayne Pattynama dapat membantu Timnas Indonesia mencetak berbagai sejarah dan rekor.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya