Karena itulah Setan Merah melirik Giroud yang dinilai berkualitas, namun memiliki harga yang cukup miring. Konon Man United hanya akan mendatangkan Giroud sebagai pemian pinjaman saja.
Hingga kini, belum diketahui secara pasti apakah Oliver Giroud akan menyetujui kontrak dengan Manchester United. Namun, laman The Sun mengabarkan jika Giroud malah menginginkan kontrak baru dengan AC Milan di akhir musim.
Terkait masalah kekurangan striker di klubnya, Erik ten Hag mengatakan jika timnya membutuhkan pemain-pemain bagus yang bisa memberikan pengaruh.
“Anda membutuhkan seseorang yang bisa memberikan pengaruh, jika tidak, Anda hanya akan membakar uang dan Anda tidak memperkuat skuat dan itu tidak membantu Anda” kata Erik ten Hag melansir dari The Sun, Kamis (5/1/2023).
Demikian Rencana Mengejutkan, Manchester United Akan Pinjam Olivier Giroud dari AC Milan.
(Rivan Nasri Rachman)